Obituari: Prof. Dr. dr. Muhammad Kamil Tadjudin, SpAnd

Prof. Dr. dr. Muhammad Kamil Tadjudin, SpAnd, Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) dari Departemen Biologi Kedokteran wafat dalam usia 80 tahun pada Jumat (5/5) pukul 05.00 WIB di RS Metropolitan Medical Center, Jakarta. Selain sebagai guru besar di FKUI, almarhum adalah Rektor Universitas Indonesia (UI) periode 1994-1998 dan Dekan di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah periode 2004-2014.

Jenazah almarhum Prof. M.K. Tadjudin dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, pada hari Jumat (5/5) pukul 13.00 WIB. Prosesi pemakaman dipimpin langsung oleh Rektor UI, Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis, M.Met, dan turut dihadiri oleh keluarga, kolega, serta sivitas akademika UI. Prof. Anis menyampaikan rasa duka dan terima kasih atas pengabdian Prof. MK Tadjudin kepada UI. “Lebih dari 50 tahun Prof. MK Tadjudin mengabdi di dunia kesehatan dan pendidikan. UI berterima kasih atas pengabdian tulus beliau memajukan pendidikan, baik di UI maupun di institusi pendidikan lain,” ungkap Prof. Anis.

Prof. MK Tadjudin lahir di Jakarta, 3 November 1937. Ia menempuh pendidikan dokter umum di FKUI dan lulus pada 1962. Kemudian beliau menempuh pendidikan lanjutan ‘Training in Human and Medical Genetics’ di McGill University, Montreal, Kanada pada tahun 1963-1964. Selama berkarir di FKUI, beliau dikenal sebagai sosok yang amat peduli pada mutu pendidikan tinggi. “Kami mengenal Prof. Tadjudin sebagai sosok yang sederhana, berdedikasi tinggi dan selalu berpikiran terbuka terutama dalam cita-cita beliau untuk meningkatkan mutu perguruan tinggi di Indonesia,” tutur Dekan FKUI, Dr. dr. Ratna Sitompul, SpM(K).

Segenap keluarga besar FKUI turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya. Teriring doa untuk almarhum agar mendapat tempat terbaik di sisi-Nya, semua amal ibadahnya diterima oleh-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberikan ketabahan iman. Selamat jalan Prof. M.K. Tadjudin. (Humas FKUI)

Mulai chat
💬 Butuh bantuan?
Scan the code
Halo 👋
Ada pertanyaan atau hal yang bisa kami bantu?

Waktu Operasional
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Pesan yang masuk di luar waktu operasional akan direspon pada hari kerja berikutnya.