FKUI Raih 2 Penghargaan pada Konsinyering THE World University Rankings 2024

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) meraih dua penghargaan dari Universitas Indonesia, yaitu sebagai Peringkat 2 kategori Best Employer Reputation Data dan Peringkat 3 kategori Best Data for THE World University Ranking pada acara Konsinyering THE World University Rankings 2024 yang diselenggarakan pada 6-7 Maret 2023 di Royal Tulip Gunung Geulis Resort and Golf, Bogor, Jawa Barat.

Penyerahan penghargaan Best Employer Reputation Data diserahkan langsung oleh Wakil Rektor UI Bidang SDM dan Aset Prof. Dr. Ir. Dedi Priadi, DEA dan penghargaan Best Data for THE World Univeristy Ranking oleh Kepala Biro Transformasi, Manajemen Risiko, dan Monitoring Evaluasi (TREM) UI Vishnu Juwono, S.E., M.I.A., Ph.D kepada Sekretaris Pimpinan Fakultas FKUI Dr. dr. Yuli Budiningsih, Sp.FM(K).

Dr. dr. Yuli Budiningsih mengatakan bahwa capaian ini diraih karena FKUI senantiasa meyajikan data yang akurat dan memiliki respon yang cepat serta baik dalam hal pengisian survei oleh QS World University Rankings. Selain itu, FKUI juga dinilai mampu memberikan lebih dari 50% data yang diminta oleh Universitas. Menurut beliau capaian ini menunjukkan bahwa para stakeholder FKUI puas atas kinerja lulusan FKUI.

“Kami harap tahun depan kita bisa mendapatkan lebih banyak lagi data employer reputation dan semoga ke depan lebih banyak lagi para staf pengajar FKUI yang menjalin kerja sama dengan kolaborator internasional sehingga mereka bersedia memberi consent untuk menjadi responden oleh pihak QS dan menilai institusi kita dengan baik,” tutur Dr. dr. Yuli.

Times Higher Education World University Ranking adalah pemeringkatan yang berfokus pada kualitas nilai riset dan akademik universitas yang memiliki standar tersendiri sehingga memacu tantangan universitas dunia dalam melibatkan diri di THE WUR. Kunci data THE WUR adalah performance, reputation, dan bibliometric data di mana data bibliometric THE berkolaborasi dengan Elsevier.

THE World University Rankings 2023 menggunakan 13 indikator untuk mengukur kinerja universitas di empat bidang, yakni teaching, research, knowledge transfer, dan international outlook. Tiga belas indikator kinerja tersebut dikalibrasi dengan cermat untuk memberikan perbandingan yang paling komprehensif dan seimbang, yang dipercaya oleh mahasiswa, akademisi, pemimpin universitas, industri, dan pemerintah.

(Humas FKUI)