Karya Ilmiah Mahasiswa FKUI Juara 1 Kompetisi Kardiologi di Makassar

Ketertarikan dua mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), Hamzah Pratama Megantara dan Putri Adhiandari Raissa Syawa, terhadap bidang kardiologi sangatlah tinggi. Keduanya kerap memperdalam keilmuan dalam bidang tersebut dengan mengikuti berbagai pertemuan ilmiah dan melakukan penelitian yang berkaitan dengan keilmuan jantung dan pembuluh darah.

Yang terbaru, Hamzah (FKUI 2018) dan Putri (FKUI 2021) berkolaborasi melakukan penelitian meta analisis terhadap biomarker potensial bernama Pentraxin 3. Karya ilmiah yang mereka susun berjudul “Deciphering Prognostic Significance of Pentraxin-3 as a Novel Biomarker in Acute Coronary Syndrome to Predict Later Cardiovascular and General Clinical Outcomes following Percutaneous Intervention: A Meta-Analysis”.

“Kami terinspirasi untuk membawakan topik ini dikarenakan masih tingginya angka kematian pasca intervensi pembukaan pembuluh darah jantung atau yang dikenal sebagai intervensi perkutan pada pasien serangan jantung. Kematian ini seringkali terjadi cukup lama setelah pasien menjalani prosedur intervensi jantung tersebut, sehingga kami tergerak untuk meneliti sebuah penanda klinis atau biomarker jantung yang dapat memprediksi risiko kematian dan kemungkinan serangan jantung ulang di kemudian hari,” ujar Hamzah.

Lebih lanjut, Hamzah menjelaskan bahwa identifikasi menggunakan biomarker ini dapat dilakukan sedini mungkin setelah pasien menjalani prosedur intervensi perkutan, sehingga dapat ditentukan terapi dan kontrol yang lebih ketat pada pasien dengan risiko tinggi yang ditunjukkan oleh tingginya kadar biomarker Pentraxin-3 dalam darah pasien.

Sementara itu, Putri menambahkan dengan hasil analisis yang mereka lakukan diharapkan dapat membantu upaya menurunkan angka kematian dan serangan jantung ulang pada pasien. “Dengan temuan ini, kontrol yang lebih ketat dan tatalaksana dini dapat dipertimbangkan untuk pasien dengan risiko tinggi tersebut, sehingga dapat menurunkan angka kematian dan serangan jantung ulang di masa depan,” papar Putri.

Karya Hamzah dan Putri diikutsertakan pada konferensi ilmiah Makassar Cardiovascular Update XXII 2024 yang berlangsung pada tanggal 19-21 Juli di Gammara Hotel, Makassar, Sulawesi Selatan. Membanggakan karena karya tersebut berhasil menjadi Juara 1 pada kategori Original Research Oral Presentation.

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan dari dosen, teman-teman, dan staf kampus yang telah membantu kami mencapai prestasi ini. Harapan kami, penelitian ini dapat memberikan kontribusi terhadap perkembangan dan pelayanan pada pasien kardiovaskular, khususnya pada pasien yang mengalami serangan jantung,” kata Hamzah.

Menanggapi prestasi ini, Dekan FKUI Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, Sp.PD-KGEH, MMB turut memberikan apresiasinya. “Sebuah kebanggaan tentunya bahwa mahasiswa kita dengan ketekunan dan kegigihannya mampu menulis karya ilmiah ini, bahkan membawa kemenangan. Ini harus menjadi motivasi untuk teman-teman lainnya supaya terus mendorong rasa haus akan ilmu pengetahuan dan jiwa kompetitif yang baik. Kontribusi ini juga jelas akan lebih mengharumkan nama FKUI.”

Makassar Cardiovascular Update (MCVU) XXII 2024 adalah kegiatan ilmiah tahunan yang diselenggarakan oleh PERKI Makassar, dengan mengusung tema “Synergizing Advances & Innovations in Nationwide Cardiovascular Care“. Acara  ini diikuti oleh klinisi mulai dari mahasiswa, dokter umum, spesialis, hingga konsultan yang utamanya berkutat di bidang Kardiovaskular dan Bedah Toraks dan Kardiovaskular, baik dari dalam maupun luar negeri. Total peserta mencapai lebih dari 500 partisipan umum, dengan lebih dari 100 karya ilmiah yang diperlombakan.

(Humas FKUI)

Mulai chat
💬 Butuh bantuan?
Scan the code
Halo 👋
Ada pertanyaan atau hal yang bisa kami bantu?

Waktu Operasional
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
Pesan yang masuk di luar waktu operasional akan direspon pada hari kerja berikutnya.