Setelah menyelesaikan Program Pendidikan dokter Subspesialisasi Dermatologi Venereologi dan Estetika, Peserta Didik akan memiliki kemampuan kognisi, psikomotor, dan afektif khusus sesuai peminatannya, mampu merancang tatalaksana pelayanan subspesialistik berbasis bukti, memecahkan permasalahan melalui pendekatan multidisiplin dan interdisiplin, memberikan edukasi kepada masyarakat serta melakukan penelitian yang memajukan tatakelola dan pengembangan keilmuan yang bermanfaat sehingga menjadi pakar pada bidang dermatologi tropis, venereologi, dermato-alergo-imunologi, dermatologi anak, dermatologi Kosmetik dan Estetika, serta onkologi dan bedah kulit.