Staf Pengajar Departemen Dermatologi & Venereologi Meraih Penghargaan sebagai Dosen Berprestasi

Pada tanggal 17 Agustus 2024 telah dilaksanakan Anugrah Academic Leader dan Penghargaan Tenaga Kependidikan dalam Acara Perayaan HUT RI ke-79 Agustus di Universitas Indonesia, Depok. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Rektor Universitas Indonesia Prof. Ari Kuncoro., S.E., M.A., Ph.D.

Staf pengajar Departemen Dermatologi & Venereologi meraih penghargaan Academic Leader bidang kesehatan pada kegiatan tersebut
1. Prof. Dr. dr. Sri Linuwih Susetyo Wardhani, Sp.DVE, Subsp.D.T – Juara 3
2. Prof. Dr. dr. Irma Bernadette T. Simbolon, Sp.DVE, Subsp. D.K.E, FINSDV, FAADV- Harapan 1

Departemen Dermatologi & Venereologi FKUI-RSCM mengucapkan selamat kepada Dosen dan Tenaga Kependidikan FKUI yang kembali torehkan prestasi luar biasa di Anugerah Dosen dan Tendikpres 2024. Semoga dapat terus memberikan ilmu dalam bidang Dermatologi, Venereologi dan Estetika.

Related Posts

Leave a Reply