Kelompok Studi Tumor dan Bedah Kulit Indonesia Perdoski telah menyelenggarakan rangkaian kegiatan E-Teaching Class KSTBKI “Dermatologic Surgery: From Basic Science to Daily Practice” pada 2 Juli – 14 Agustus 2022. Kegiatan tersebut mengundang beberapa narasumber dari staf pengajar Dermatologi & Venereologi FKUI-RSCM. dr. Adhimukti T. Sampurna, SpKK(K) menjadi narasumber sesi ke-6 pada 23 Juli 2022 dengan topik “Mohs Surgery”. Kemudian pada 13 Agustus 2022: dr. Larisa Paramitha, SpKK(K); 14 Agustus 2022: dr. Agassi Suseno Sutarjo, Sp.DV keduanya menjadi narasumber sesi 11 dan 12 dengan topik “Dermoscopy in diferentiating non melanoma Skin cancer”. Webinar tersebut dihadiri peserta dari Dokter spesialis SpKK/SpDV dan Peserta didik PPDS Dermatologi dan Venereologi dari seluruh Indonesia.