Info FKUIUncategorized

Resep Kue Mangkok Ala Chef Hotel Untuk Buka Puasa

#LiputanMedia

JawaPos.com – Berbukalah dengan yang manis. Yup, anjuran berbuka dengan yang manis sering Anda dengar ketika puasa. Sebab, makanan manis baik untuk kesehatan dan memulihkan energi setelah berpuasa.
 
Saat berpuasa, tubuh seseorang terutama bagian lambung akan kosong 13-14 jam. Setelah 6 jam makan sahur maka lambung akan kosong. Dalam keadaan itu, gula darah akan turun dan lambung kosong.
 
Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, menegaskan paling baik adalah mengonsumsi makanan manis saat berbuka. Sebab seseorang membutuhkan pemulihan setelah seharian berpuasa.
 
“Bagusnya yang manis-manis misalnya teh manis hangat dan kurma serta segelas air. Agar cepat diserap tubuh,” kata dr. Ari beberapa waktu lalu saat dihubungi JawaPos.com.
 
Sehingga, usahakan mengosumsi makanan manis sebelum menyantap hidangan utama seperti nasi dan lauk pauk. Nah, kalau biasanya hidangan manis dibuka dengan kolak atau kurma, Anda bisa mencoba alternatif menu baru yakni kue mangkok.
 
Kue mangkok memiliki bentuk khas seperti mangkok mungil dengan bagian atas yang merekah bagai kelopak bunga. Umumnya berwarna pink, namun bisa dikreasikan dengan berbagai warna. Kue mangkok khas dari berbagai daerah di Indonesia dan sering hadir di setiap acara sebagai salah satu kue basah.
 
Di tangan Chef Syamsul dan Chef Noldy Herling dari Hotel Mercure Jakarta Simatupang, kue mangkok menjadi salah satu menu berbuka puasa. Selain rasanya yang manis, kue mangkok juga membuat perut lebih kenyang.
 
“Kue mangkok ciri khasnya itu adalah proses pembuatannya yang dikukus. Bahannya dari tepung beras dan santan serta pewarna makanan. Kami mixed juga sebagai menu dengan hidangan Western,” kata mereka kepada JawaPos.com baru-baru ini.
 
Lalu apa saja yang diperlukan untuk membuat kue mangkok? Chef Syamsul dan Chef Noldy Herling berbagi sedikir rahasia kue mangkok ala hotel.
 
Bahan-bahan :
 
125 gram tepung beras
65 gram tepung terigu
1/4 sendok teh vanili bubuk
250 ml santan
1 lembar daun pandan
1/2 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh garam
150 gram gula pasir
 
Cara Membuat :
 
Campur tepung beras dan tepung terigu. Kemudian aduk rata dan tambahkan gula. Saat mencampur, tambahkan air hangat. Masukkan pewarna makanan, dan aduk hinhha mengembang. Panaskan cetakan kue mangkok dalam dandang, tuang dan kukus.