CRID-TROPHID

 

 

Pembentukan pusat riset ini diawali dengan penerimaan dan pelaksanaan Program Hibah Kompetisi Berbasis Institusi (PHKI) Batch 3 Tema D dari Ditjen Pendidikan Tinggi, Kemendiknas tahun 2010-2012 oleh FKUI dengan program kerja pembentukan Pusat Riset dan Pengembangan Terpadu Kesehatan Tropis dan Penyakit Infeksi. Program unggulan kesehatan tropis dan penyakit infeksi dipilih sebagai bagian dari strategi pengembangan riset setelah melihat bahwa permasalahan kesehatan tropis dan penyakit infeksi masih menjadi masalah besar di Indonesia. Penyakit demam berdarah dengue, malaria, demam tifoid, diare, leptospirosis, tuberkulosis dan penyakit infeksi lain belum dapat dikendalikan dan ditangani dengan baik. Kemunculan penyakit infeksi baru seperti Flu Burung (Avian Influenza), Flu Babi (Swine Flu) telah menyita banyak perhatian kalangan kesehatan dunia, sementara masalah  HIV/AIDS yang ada masih belum dapat teratasi. Kesehatan tropis dan penyakit infeksi memiliki potensi yang sangat besar untuk mendukung UI dalam pembentukan jejaring kerjasama nasional dan internasional.

Pada tanggal 4 April 2013 telah diterbitkannya SK Rektor Nomor 0900/SK/R/UI/2013 tentang pendirian Pusat Riset dan Pengembangan Terpadu Kesehatan Tropis dan Penyakit Infeksi atau Center for Research and Integrated Development of Tropical Health and Infectious Diseases (CRID-TROPHID).

Visi:

CRID-TROPHID menjadi pusat penelitian, pendidikan, dan pengembangan kesehatan tropis dan penyakit infeksi dengan reputasi internasional dalam menghasilkan produk intelektualitas unggul yang bermanfaat bagi kesejahteraan umat manusia.

 

Misi:

  1. Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian kesehatan tropis dan penyakit infeksi dengan meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian
  2. Mengembangkan modul pendidikan bidang  kesehatan tropis dan penyakit infeksi yang berorientasi kebutuhan masyarakat nasional dan internasional dengan teknologi pengajaran terkini
  3. Meningkatkan sarana dan prasarana penelitian sebagai fasilitas kegiatan riset yang unggul, terintegrasi, berkesinambungan dan bertaraf internasional
  4. Membina jaringan kemitraan dengan berbagai pakar, institusi, rumah sakit dan industri dalam pelaksanaan pendidikan, penelitian, pengembangan, dan pengabdian masyarakat bidang kesehatan tropis dan penyakit infeksi
  5. Mengembangkan sistem informasi terpadu (knowledge management system) kesehatan tropis dan penyakit infeksi
  6. Meningkatkan citra kinerja Universitas Indonesia, melalui penyelenggaraan organisasi yang professional, otonom,  integral, accountable, dan excellence

 

Untuk info lebih lanjut, hubungi:
Sekretariat CRID-TROPHID
Gedung Perpustakaan FKUI
Jl. Salemba Raya No. 6 Jakarta Pusat 10430
Tel/fax: 021-3922824
email: cridtrophidui@gmail.com
Website: http://tropic-infection.ui.ac.id